Tulisan MAHACOACH berarti, melambangkan nama, terdiri dari dua kata, yaitu MAHA dari bahasa Sansekerta beratri suci, dan "COACH" dari bahasa Inggris berarti pelatih dan pendamping / guru. Menunjukkan komitmen MAHACOACH untuk menjadi pengajar, pendamping dan membantu pengembangan masayarakat dan dunai usaha, dengan hati yang bersih atau tujuan yang mulia.
Gambar garis diatas menunjukkan komitmen MAHACOACH untuk selalu memulai sesuatu dengan benar, dan selalu memastikan proses nya berjalan dengan benar.
Gambar kurva garis dibawah menunjukkan komitmen MAHACOACH untuk menyelesaikan suatu pekerjaan juga dengan benar, sampai benar, dan harus benar.
Gambar secara keseluruhan menunjukkan komitmen utuh dari visi dan misi MAHACOACH.
wARNA MERAH menunjukkan suatu keberanian, kegembiraan dan keceriaan, merah juga berarti kejayaan, melambangkan warna emas dan kesejahteraan, Menunjukkan komitmen MAHACOACH untuk selalu mementignkan kesejahteraan seluruh stake holder yang berhubungan dengan MAHACOACH.
Beranjak dari sebuah pemikiran bahwa ilmu pengetahuan membentuk peradaban, tidak ada satu bangsa pun didunia ini sepanjang sejarah peradaban manusia, yang tanpa ilmu pengetahuan, dapat menjadi bangsa yang maju dan memiliki peradaban tinggi.
Sepanjang sejarah peradaban manusia, ilmu pengetahuan selalu menjadi rebutan antara bangsa - bangsa besar, dan menjadi senjata untuk menaklukkan bangsa lain, sepanjang sejarah, kita sealau melihat bangsa yang tidak memiliki olmu pengathuan selalu menjadi objek yang di jajah oleh bangsa yang memiliki ilmu pengathuan.
Knowledge is Power, adalah penggalan kalimat yang memiliki arti sangat luas tentang ilmu pengetahuan.
MAHACOACH berkesimpulan bahwa awal penjajahan adalah kebodohan, oleh karena itu, agar duania ini terbebas dari penjajahan, maka keberadaan ilmu pengetahuan harus lah disebarkan di masyarakat, sedemikian hingga tidak ada lagi kebodohan, yang pada giliran nya akan menghapus penjajkahan dari muka bumi.
Ini lah filosofi dasar yang menggerakkan MAHACOACH untuk tidak pernah menyerah, menolak untuk lelah pada kondisi apapun, dalam perjuangan nya menebarkan ilmu pengetahuan untuk melenyapkan kebodohan.
Berawal dari kegelisahan tentang situasi dunia yang semakin mengkhawatirkan, dimana perkembangan tehnologi begitu pesatnya, sementara disis lain, begitu banyak masyarakat yang bahkan tidak banyak menguasai ilmu pengetahuan.
Serbuan tehnologi yang begitu pesat mengakibatkan terjadinya polarisasi masyarakat kedalam tiga kutub besar tentang reaksi terhadap tehnologi.
Kutub pertama adalah kutub yang sangat apriory terhadap tehnologi, menganggap bahwa seluruh nya yang berasal dari tehnologi tinggi adalah salah, kejahatan dan memiliki agenda gelap terselubung yang akan membahayakan umat manusia dimasa depan,
Kutup yang kedua adalah kutub yang sangat apatis, menganggap seluruh hal yang berasal dri tehnoogi adalah kebenaran dan akan membawa kebaikan pada masa depan.
Kutub ketiga adalah mereka yang berusaha memanfaatkan perkembangan tehnology untuk mengambil keuntungan sesaat, bagi diri dan kelompoknya, dengn mengorbankan orang lain.
Kutub keempat adalah mereka yang berupaya memanfaatkan tehnology untuk memudahkan kehidupan manusia.
Terjadinya polarisasi tersebut, menimbulkan kasta-kasta dalam kehidupan masyarakat, baik dari segi ekonomi, maupun dari segi sosial politik.
Ada kelompok yang masih mengelola bisnis, pertanian, peternakan dan perikanan, bahkan seluruh kegiatan harian dalam kehidupan nya dengan cara - cara tradisional, mereka menolakk menggunakan tehnologi tinggi karena menganggap hal tersebut akan berbahaya bagi manusia dan kemanusiaan.
Sementara iut, banyak pula komunitas yang telah memanfaatkan tehnologi tinggi dalan menjalani kehidupan sehari-hari termasuk bisnis nya.
Jika kita analogikan, seperti seorang petani yang masih menggunakan kerbau mengolah lahan pertanian nya, menggunakan timba bertali untuk mengairi tanaman nya, dan menggunakan bibit biasa yang dikelola secara tradisional, entah itu karena faktor menolak tehnologi, atau karena ketidak mampuan mengaksees perangkat tehnologi, disebabkan keterbatasan modal dan pengetahuan. Tetapi, hampir bisa dipastikan, ia akan tetap mampu menjanai kehidupan nya yang seperti itu.
Tetapi, jika dihadapkan pada persaingan, dan tetangga nya yang telah menggunakan tehnologi tinggi, menggunakan sistem drainase otomatis bertenaga surya untuk mengairi tanaman nya, menggunakan traktor bertenaga surya untuk mengolah lahan nya, menggunakan bibit unggul yang hasil panen nya bisa sepuluh kali lipat lebih banyak dari petani pertama, dan menggunakan psawat tanpa awak (Drone) untuk menebar pupuk dan insectisida.
Pertanyaan nya, akankah petani pertama dapat memenangkan persaingan menghadapi tetangga nya?
Jawab nya tentu tidak, bahkan, jika petani pertama tetap bertahan, dalam waktu yang tidak lama, petani kedua akan memiliki kekayaan yang sangat berlimpah, pada giliran nya akan menggusur petani pertama, karena ia pasti berkeinginan untuk menguasai lahan petani pertama tadi yang terlihat tak berdaya ditelan zaman.
Paradoks seperti diatas bukan mimpi disiang bolog, dan bukan hanya prolog yang ditulis leh John Naisbitt dalam bukunya berjudul Global Paradox, melainkan telah menjadi kenyataan yang kita lihat sehari-hari, bukan hanya tetang pertanian, bahkan menggurita hampir dalam seluruh aspek kehidupan. Bukan hanya dalam lingkup bertetangga desa, tetapi terajdi antar negara.
Oleh karena itu, MAHACOACH berkomitmen untuk mengupayakan pemerataan akses terhadap ilmu pengetahuan, tehnologi dan informasi global bagi seluruh masyarakat dunia, agar suatu saat nanti, perkembangan tehnologi dan ilmu pengetahuan akan mendorong terjadinya sistem ekonomi berbasis "Supply Chain", tidak lagi dikuasai oleh 2 % orang yang menguasai 98% perputaran ekonomi dunia, atau segelintir oligarki.
Maka pada tanggal 10 November 2023, berdirilah MAHACOACH untuk menjadi setitik harapan bagi upaya perbaikan masa epan dunia.
MAHACOACH didirikan oleh IHCSAN TAUFIQ, pada tanggal 10 Novenber 2023, Ssetelah berhasil mengembangkan MAHATMA LEARNING CENTRE yang telah lebih dahulu berdiri pada tanggal 08 Agustus 2017
MAHACOACH didirikan sebagai wujud nyata komitmen dari pengembangan dan peningkatan kualitas layanan, setelah sebelumnya sukses mengembangakan layanan dalam bimbingan belajar Matematika, Science dan Bahasa Inggris serta Robotik lewat MAHATMA LEARNING CENTRE, kini MAHACOACH berdiri untuk mengembangkan cakupan layanan ke bidang pelatihan bisnis, pelatihan vokasi / keterampilan, perkantoran, keterampilan tehnik, dan pelatihan-pelatihan Motivasi, terapan serta manajemen perusahaan.
MAHACOACH juga menyediakan layanan konsultasi bisnis, management, penanganan proyek serta pendampingan, pelatihan dan pengembangan wira usaha baru serta Usaha Mikro, Kecil dan Menengah.
MAHACOACH adalah singkatan dari MAHA COACHING, sebuah pengembangan layanan yang sebelumnya hanya menyelenggarakan kursus bagi siswa sekolah, kini juga menyediakan layanan bagi dunia usaha, khususnya dalam ketersediaan sumber daya manusia berkualitas, menyusun SOP, penyusunan rencana bisnis, serta perbaikan perusahaan secara berkesinambungan.